SELAMAT DATANG PARA SUPORTER PSMS MEDAN

SELAMAT DATANG PARA SUPORTER PSMS MEDAN

ANDA HORMAT KAMI SEGAN ,JIKA ANDA KURANG AJAR KAMI RIBAK SUDE ANDA!!!!!

PSMS MEDAN NEVER DIE!!!!
Powered By Blogger

Entri Populer

Sabtu, 13 November 2010

Borong Dua Gol

Borong Dua Gol


Borong Dua Gol

Kalahkan Yedija FC 6-0

MEDAN-PSMS berhasil mengandaskan perlawanan Yedija FC pada laga uji coba di Stadion Teladan Rabu (10/11) malam. PSMS berhasil mencukur klub amatir tersebut dengan skor besar 6-0. Menariknya, ada tiga pemain yang menciptakan masing-masing dua gol.

Ketiga pemain yang dimaksud adalah Kurniawan Dwi Yulianto, Zulkarnaen, dan Jose Sebastian. Melihat posisi ketiga pemain tersebut, hanya Kurniawan yang murni seorang striker. Zulkarnaen dan Sebastian tak lain pemain tengah. Nah, pertanyaannya, kemana Gaston Castano? Apakah dirinya tak iri dengan Kurniawan yang sudah mulai terbiasa membuat gol, borong dua gol pula. Sejatinya, kekasih Julia Perez tersebut diturunkan dalam laga itu. Sayang, dirinya tak mampu memaksimalkan peluang.

Masalah lini depan PSMS memang masih menjadi sorotan. Sepanjang PSMS gelar uji coba, penghuni lini depan tak menujukkan performa menawan. Maka itu, beberapa hari menjelang kompetisi, lini depan lebih banyak disorot.
Beruntung di laga pembuka Divisi Utama 2010/2011 (19/11) nanti PSMS diberi kesempatan memainkan laga kandang. Lawan yang bakal dihadapi adalah yang Persitara Jakarta Utara yang baru saja lengser dari Indonesian Super League (ISL).

Sudah pasti, itu jadi keuntungan tersendiri. Tapi masalah bisa datang dari lini depan. Bermain di kandang sendiri, PSMS tentu tak boleh sekadar mengamankan tiga angka. Pundi-pundi gol wajib dikoleksi agar di laga tandang, minimnya gol bisa diantisipasi.

Maka itu, peran para penyerang PSMS benar-benar dinantikan di ajang sebenarnya. Terutama nama asing, Gaston. Pemain sarat Kurniawan pun wajib diberi kesempatan membayar kepercayaan pengurus dan fans PSMS atas kehadirannya di skuad Ayam Kinantan.

Menjawab tantangan itu, Sekum PSMS Idris mengatakan, perlu waktu di kompetisi sebenarnya untuk memberikan kepercayaan kepada striker. “Kadang penyerang selalu bilang, bahwa mereka akan menujukkan kelasnya di ajang sebenarnya. Oke kalau begitu, kita tunggu saja. Sebagai pemain profesional, pemain harus menunjukkannya. Dan kita akan bersabar hingga kompetisi,” terang Idris.

Hal itu pun diamini asisten manajer PSMS, Benny Tomasoa. Pada beberapa kesempatan, jajaran pelatih dan fans PSMS kerap meragukan kualitas penyerang yang ada saat ini. Bahkan khusus Gaston pernah berujar kepada Benny, bahwa mereka akan menunjukkan kemampuan di ajang sebenarnya. “Kita harus beri kesempatan. Setidaknya kita nanti hingga kompetisi,” kata Benny.

Nah, bagaimana seandainya di kompetisi nanti ternyata para penyerang tak memberikan kontribusi maksimal? Menjawab itu, Benny menyerahkan kepada pelatih. Namun begitu, Benny yakin skuad PSMS musim ini sudah sangat siap menatap kompetisi. “Kalau di kompetisi nanti tak memuaskan, tentu akan ada tindakan. Tapi saya yakin tim ini sudah sangat siap tampil,” kata Benny yakin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar