SELAMAT DATANG PARA SUPORTER PSMS MEDAN

SELAMAT DATANG PARA SUPORTER PSMS MEDAN

ANDA HORMAT KAMI SEGAN ,JIKA ANDA KURANG AJAR KAMI RIBAK SUDE ANDA!!!!!

PSMS MEDAN NEVER DIE!!!!
Powered By Blogger

Entri Populer

Sabtu, 25 Desember 2010

PSMS Junior siap tempur

PSMS Junior siap tempur


(WOL Photo/Austin Antariksa)

MEDAN - Sukses melaju ke Babak III Piala Suratin Zona Sumatera, ujian berat harus dilalui PSMS Junior. Kali ini Persimuba Musi Banyuasin, Persikomet Metro Lampung dan PS Siak Riau akan menjadi batu sandungan berikutnya pada laga yang digelar 27-30 Desember mendatang di Banyuasin.

Namun, PSMS Junior tak gentar. Skuad asuhan Iwan Karo-karo mempertaruhkan nama Medan dan tentunya tak ingin mengecewakan publik kota terbesar nomor tiga di Indonesia itu. Keyakinan tinggi pun diusung Ayam Kinantan Junior.

“Secara umum peta kekuatan tim-tim yang berlaga tidak jauh berbeda. Artinya kesempatan untuk lolos cukup besar. Kita harus maksimal untuk lolos ke babak selanjutnya,” ujar Pelatih PSMS Junior, Iwan Karo-karo, tadi malam.

Iwan berharap tentunya doa dari masyarakat Medan akan mengiringi perjuangan anak asuhnya. Rencananya Airlangga cs akan bertolak dari Medan hari ini dengan menggunakan perjalanan darat. “Kita sangat harapkan dukungan penuh dari masyarakat Medan lewat doa. Mudah-mudahan kita mampu meraih hasil maksimal,” tukas eks stopper PSMS dan Medan Jaya ini.

Iwan mengakui, kondisi skuadnya juga prima. Tak satupun dari 22 pemainnya mengalami cedera. “Kita siap tempur. Tidak ada satupun yang cedera,” tambahnya.

Sebelumnya, PSMS Junior mendapat kucuran dana sebesar Rp50 juta dari Ketua Umum PSMS Medan, Dzulmi Eldin, bus pemain dari Ketua Komisi E DPRDSU, Brillian Mokhtar, dan beberapa pihak lainnya. Bahkan kabarnya salah seorang pengurus PSMS, Hendra DS, menjanjikan bonus jika skuad junior mampu melaju ke babak berikutnya.

PSMS Medan Junior melaju ke babak 16 besar setelah menghuni runner up Zona I Wilayah Sumatera dengan koleksi empat poin. Koleksi poin tersebut diraih dengan membantai Persas Sabang 6-0 dan menahan imbang Semen Padang 1-1.

Susunan skuad PSMS Junior:
Airlangga Pribadi, Doni Pramudi (kiper) Tirta M Harahap, Supriadi, Suwandi Tarigan, Yogi, Dedi Nasution, Madya Siregar, Wiranda John, Dedek Dermawan, Zainuddin Siregar, Ade Rio Karo, Hendra Lubis, Jahlul, Julius, Boni S, Yuwandi, Sukron Nasution, Habibi, Imam R, Haris, Zumanda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar