SELAMAT DATANG PARA SUPORTER PSMS MEDAN

SELAMAT DATANG PARA SUPORTER PSMS MEDAN

ANDA HORMAT KAMI SEGAN ,JIKA ANDA KURANG AJAR KAMI RIBAK SUDE ANDA!!!!!

PSMS MEDAN NEVER DIE!!!!
Powered By Blogger

Entri Populer

Jumat, 17 September 2010

Divisi Utama bukan tempat PSMS

Divisi Utama bukan tempat PSMS



(WOL Photo/Austin Antariksa )

MEDAN - Menyebut nama Kurniawan Dwi Julianto, para pecinta bola pasti akan langsung membayangkan sosok kurus dan lincah yang mengancam jantung pertahanan lawan. Kini pemain berjuluk si Kurus itu siap membela panji PSMS dan membawa Ayam Kinantan kembali ke kasta utama kompetisi sepakbola nasional.

Pemain yang malang melintang di beberapa klub Liga Indonesia seperti Persela Lamongan, Persisam Samarinda, Pelita Bakrie (kini Pelita Jaya-red), Persebaya, Persija, PSPS Pekanbaru dan PSM Makassar ini pun berharap hal itu mampu diwujudkannya musim ini.

“Ya, saya bertekad maksimallah jika memang nanti dikontrak psms. Apalagi tim sebesar Ayam Kinantan kan tidak seharusnya berada di sini (Divisi Utama-red). Mudah-mudahan saya bisa ikut membawa PSMS kembali ke ISL,” ujar Kurniawan tadi sore usai latihan di Stadion Teladan.

Pemain yang juga pernah memperkuat Sampdoria Primavera, FC Luzern (Swiss) serta FC Sarawak ini tidak takut turun pamor walaupun PSMS saat ini hanya bermain di kasta kedua. Baginya, PSMS tetaplah punya nama besar dan sederetan prestasi yang membanggakan.

“PSMS kan klub besar dan selalu menyumbangkan banyak pemain nasional. Jadi mengapa harus takut turun pamor. Lagipula dua musim lalu saya pernah memperkuat Persisam yang juga bermain di Divisi Utama,” tambahnya.

PSMS memang berharap Kurniawan mampu mengangkat kembali prestasi tim yang semakin menurun. Menurut Sekretaris Umum PSMS, Idris SE, Kurniawan akan segera direkrut jika nantinya memenuhi kriteria tim pelatih.

“Untuk harga memang sudah deal, tapi tetap kita menunggu keputusan tim pelatih sebagai pihak yang berwenang untuk menangani tim,’ ujar Idris.

Jika memang pelatih sepakat memboyong si Kurus, maka pihaknya tinggal menunggu tes kesehatan dan tandatangan kontrak. “Setelah pelatih setuju kita lihat tes kesehatan nanti. Nantinya meliputi penyakit dan tes narkoba. Untuk fisik, dia cukup bagus,” pungkas Idris.

Kurniawan masih tercatat sebagai pemain dengan penampilan terbanyak (60 penampilan) dan juga pencetak gol terbanyak dalam timnas (33 gol).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar