SELAMAT DATANG PARA SUPORTER PSMS MEDAN

SELAMAT DATANG PARA SUPORTER PSMS MEDAN

ANDA HORMAT KAMI SEGAN ,JIKA ANDA KURANG AJAR KAMI RIBAK SUDE ANDA!!!!!

PSMS MEDAN NEVER DIE!!!!
Powered By Blogger

Entri Populer

Selasa, 11 Januari 2011

Empat Pemain Dicoret, Dua Asing Datang

Empat Pemain Dicoret, Dua Asing Datang


Bintang Medan yang akan berlaga di Liga Primer Indonesia (LPI) memutuskan mencoret empat pemainnya. Mereka yang dicoret adalah Alriyan Suhabi, Heri Sandi, Hamdan Sinaga, dan Bambang Nurdiansyah.

Sementara itu, dua pemain asing sudah mulai merapat ke skuad besutan Michael Feichtenbeiner untuk diseleksi. Kedua pemain itu adalah Maxi Badell asal Argentina dan Philips Arnold berkembangsaan Australia.
Ironis memang, karena pencoretan pemain bersamaan dengan proses kontrak.

Chief Executive Officer (CEO) Bintang Medan, Dityo Pramono mengatakan, pencoretan empat pemain tersebut merupakan wewenang pelatih. “Atas nama profesionalisme, akhirnya pelatih mencoret empat pemain. Kami tidak mentolerir adanya pemain titipan. Saya yakin penilaian itu obyektif,” kata Dityo.

Penasehat Umum LPI pusat itu mengatakan, pihaknya tetap akan memberikan uang kompensasi kepada empat pemain yang dicoret. Meski tidak direkrut, kompensasi tersebut sebagai bayaran atas kehadiran mereka selama pembentukan tim.

Dityo juga menerangkan, penciutan skuad Bintang Medan itu dilakukan menyusul kedatangan beberapa pemain baru, lokal maupun asing. Mereka pun tengah berpacu dengan waktu menyusul kick-off pertandingan yang akan bergulir 22 Januari mendatang. Dia memastikan, dalam tempo kurang dari tujuh hari ke depan, pihak pelatih akan menentukan pemainnya. “Status pemain asing dan lokal yang baru masuk masih seleksi,” tukas Dityo.

Yang menarik adalah nasib Alriyan. Pemain berposisi sebagai penjaga gawang ini tidak begitu saja dibuang. Usai gagal bersaing di Bintang Medan, Alriyan dikembalikan ke skuad magang PSMS. Pemain yang konon punya hubungan saudara dengan manajer PSMS, Idris SE ini dianggap bertalenta sehingga sayang kalau dibuang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar